Recent Posts

Contributors

Pilkades Serentak 3 Oktober 2018, Kapolres Luwu Utara Beri Hadiah Anggota Kalau Tangkap Politik Uang.

Sabtu, 29 September 2018


desakunews.id - Luwu Utara, Praktik politik uang menjadi pelanggaran utama yang diwaspadai dalam pelaksanaan setiap pemilihan.

Kapolres Luwu Utara, AKBP Boy FS Samola saat apel pergeseran pasukan di halaman Mapolres Luwu Utara, Sabtu 29/9/2018, pukul 16.30 wita sore, menegaskan money politics merupakan pelanggaran pidana.


Dia berjanji segera memproses apabila ada laporan praktik politik uang yang kedapatan dan menemuka pelaku politikh uang dan memberi hadiah atau bonus pada anggotanya di pilkades serentak 3 Oktober 2018.

Hingga saat ini, Polres dan Gakkumdu belum menerima laporan temuan praktik politik uang dalam rangkaian pilkades serentak 3 Oktober.

Kapolres Luwu Utara, AKBP Boy FS Samola, juga mengimbau supaya jangan terprovokasi atas berita hoaks/bohong, dan ujaran kebencian, dan berpesan kepada para Calkades di 41 Desa, supaya mengontrol massa pendukungnya," pesan Kapolres Luwu Utara.

Kepolisian menerjunkan 257 TNI Polri untuk pengamanan Pilkades serentak di Luwu Utara.(yustus)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar