Pemda Luwu Meluncurkan website E-Liput.
By Desaku News
Selasa, 02 Oktober 2018
desakunews.id - Luwu Utara, Dengan kemajuan tehknologi internet, Pemda Luwu Utara meluncurkan aplikasi Lutra E-Liput. Aplikasi itu dapat diunduh melalui di website sistem e-liput Luwu Utara, yang dibuat untuk memudahkan masyarakat dalam mencari informasi publik dan kegiatan melalui video.
Kasubag Peliputan Protokol Luwu Utara, Saraswati mengatakan, Luwu Utara dengan website E-Liput melalui Pemerintah Daerah Luwu Utara merupakan tehknologi yang tertanam di dalamnya adalah hasil sinergi dari aplikasi-aplikasi pelayanan yang selama ini ada. Dalam aplikasi E-Liput itu, semua aplikasi dijadikan satu sehingga fungsinya menjadi lebih mudah dan efektif.
“Masyarakat Luwu Utara hanya tinggal mendownload aplikasi E-Liput Lutra dan semuanya tersedia di dalam satu genggaman (handphone-Red),” tutur Kasubag Peliputan Protokol, Saraswati melalui WhatsApp Pemda Lutra pada media ini, Selasa, 2/10/2018.
Dengan aplikasi itu, lanjut Saras panggilan akrabnya, pihaknya akan mendapat masukan langsung dari masyarakat serta dapat meresponsnya dengan segera.
“Insya Allah dengan adanya aplikasi ini, masyarakat dapat lebih dimudahkan dalam pelayanan dan bisa memberikan masukan dan saran lewat aplikasi tersebut untuk pengembangan Kabupaten Luwu Utara,"jelasnya.
" Konsep E-Liput Lutra, tutur Kabag Humas dan Protokoler Luwu Utara, bukan hanya jadi gaya-gayaan pemerintah daerah saja. Namun dijadikan sebagai dasar acuan untuk dapat mempermudah pemerintah dalam melayani masyarakat di daerahnya masing – masing,” beber Suryadi.
Apalagi dengan bertambahnya jumlah penduduk, meningkatnya jumlah kendaraan bermotor ditambah banyaknya urusan yang menjadi tanggung jawab pemerintah, dibutuhkan suatu instrumen yang bisa memperlancar tugas pemerintah. Sehingga pengelolaan anggaran dapat lebih efisien, baik dan tepat sasaran.(yustus)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar