Recent Posts

Contributors

Petahana Oppo, di Desa Terpedo, dan Kembali Memimpin yang ke Tiga Kalinya.

Rabu, 03 Oktober 2018
Petahana Oppo, di Desa Terpedo,  dan Kembali Memimpin yang ke  Tiga Kalinya.




desakunews.id - Luwu Utara, Sebanyak 11 desa di kecamatan Sabbang Kabupaten Luwu Utara sudah menggelar tahapan pemungutan dan penghitungan suara pemilihan kepala desa (pilkades) serentak, Rabu, 3/10/2018.
 Para calon kepala desa (kades) yang terpilih diminta menggelar rekonsiliasi usai pelaksanaan pilkades.

 Kapolsek Sabbang, AKP Moh Kasta Nasir meminta, calon kades yang menang maupun kalah untuk tetap menjaga suasana tetap kondusif usai pelaksanaan pilkades, terutama di Desa Terpedo Jaya dan Buangin.

"Kades yang menang wajib hukumnya mengadakan acara rekonsiliasi yang di tandatangi oleh semuascalon kades, ujar AKP Moh Kasta Nasir pada media, Rabu malam (3/10).

Rekonsiliasi tersebut harus dijalin untuk mengakhiri ketegangan dan persaingan antarcalon maupun pendukungnya masing-masing selama pelaksanaan pilkades.

"Biasanya kalau ada Pilkades, Kepala Desa sudah bekerja tapi pendukungnya masih diem-dieman atau saling Bombe' Tidak boleh seperti itu," ujar Kapolsek Sabbang.

AKP Moh Kasta Nasir juga meminta siapapun calon kades yang terpilih, calon yang kalah dan warga harus mengakui, dan menghormati, mendukung kebijakan serta program kerjanya dalam membangun desanya.

"Kades terpilih juga harus menjadi contoh baik, dan figur yang mampu mencairkan suasana, mempersatukan warganya dan tidak diskriminatif kepada siapapun," tandasnya. (yustus)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar